MAHASISWA SYARIAH JUARA LOMBA BUSINESS PLAN SE-JATIM
Fatkhul Ulum Sabtu, 9 Oktober 2021 . in Berita . 572 views
3360_iii.jpg

HUMAS-Kali ini, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Malang (UIN Maliki) harus berbangga karena tiga mahasiswanya meraih juara III lomba Business Plan se-Jawa Timur. Lomba ini diadakan oleh Forum Silaturahmi Studi Ekonomi Islam (FoSSEI) dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Jember sebagai tuan rumah tahun 2021. Acara ini dilaksanakan mulai tanggal 11 Mei – 26 Juni 2021 dan diikuti oleh mahasiswa studi ekonomi se-Jawa Timur.Sabtu(9/10) 

Tim yang terdiri dari tiga mahasiswa, yakni Al Muazzami, Achmad Wahid Wibisono, angkatan 2018 dan Samarchony Safira angkatan 2019 Prodi Hukum Ekonomi Syariah (HES), menyiapkan proposal dengan matang agar tampil maksimal dan mampu bersaing dengan peserta lain. Menariknya, proposal ini disiapkan ketika adanya pendaftaran perlombaan dan disusun secara otodidak tanpa adanya pembimbing. Proposal yang diangkat berjudul SMART BUMBES: Program Akselerasi Edukasi Literasi Keuangan Syariah di Masyarakat Pedesaan. 

Ide tersebut dirancang untuk memberikan solusi serta inovasi untuk mengembangkan masyarakat pedesaan dengan system smart bumdes. Al Muazzami, salah satu anggota Tim UIN Maliki, mengaku sangat bersyukur karena usahanya membuahkan hasil. “Sangat tidak mudah untuk sampai di posisi itu karena kami menghadapi tim-tim dari kampus lain yang persiapannya lebih matang, " ucapnya. 

Hasil lomba tersebut tidak menyurut mereka untuk terus berkreasi dan berinovasi untuk perlombaan-perlombaan lainnya. Selain dapat menambah ilmu, mereka juga mendapatkan pengalaman berharga. Tim UIN Maliki bertekad untuk mempersiapkan dengan matang dan lebih baik di perlombaan selanjutnya. Mereka berharap dapat mengembangkan potensi diri demi terbentuknya bonus demografi yang kreatif dan inovatif perwakilan dari UIN Maliki. 

Perwakilan dari Prodi Hukum Ekonomi Syariah (HES) UIN Maliki Malang, Bapak Fakhruddin Syarief, menyampaikan apresiasi yang sangat besar kepada tim tersebut. Menurutnya, prestasi tersebut yang sangat membanggakan bagi Prodi HES Fakultas syariah khususnya dan UIN Malang pada umumnya. Prestasi itu akan menjadi sumbangsih bagi Prodi HES dalam mengembangkan dan meningkatkan mutu dan kualitasnya. “Kami berharap prestasi ini akan menjadi pemicu bagi mahasiswa lainnya untuk terus mengukir prestasi, baik akademik maupun non akademik,"pungkasnya.(alf)

 

 

 

 

 

(Humas)


Berita Terkait


UNIVERSITAS ISLAM NEGERI
MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG
Jalan Gajayana No. 50 Malang 65144
Telp: +62-341 551-354 | Email : info@uin-malang.ac.id

facebook twitter instagram youtube
keyboard_arrow_up