PROF. RATNO: PERHATIKAN PANCASILA JURNAL!
Abadi Wijaya Sabtu, 29 September 2018 . in Berita . 1023 views
1635_prof-ratno.jpg
Prof. Drs. Ratno Lukito, MA., DCL. Saat mengulas tentang Pancasila Jurnal dalam Workshop Pelatihan Jurnal di LPM UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Jumat (28/9)

GEMA-Materi workshop pelatihan jurnal dilanjutkan dengan materi tentang Tips Menulis Jurnal. Pelatihan sehari inimerupakan kerjasama antara UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dengan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Jumat (29/9). Pelatihan ini sampai pada materi terakhir yang diberikan oleh Ratno Lukito. Sesi yang sekaligus sebagai materi penutup ini berlangsung hangat. Materi yang diselingi dengan goyonan menambah rileks suasana pelatihan.
Guru Besar Ilmu Hukum UIN Sunan Kalijaga ini mengulas unsur-unsur pokok dalam sebuah jurnal. “Terdapat lima hal penting yang harus diperhatikan,” jelas Prof. Ratno. Guru Besar yang telah menulis diberbagai jurnal internasional ini menyebutnya sebagai Pancasila Jurnal. Kelima hal pokok inilah yang menjadikan jurnal berbeda dengan karya tulis lainnya, seperti skripsi ataupun tesis.
Poin pertama adalah background discourse.Poin ini merupakan latar ilmiah dari topik riset yang akan dikemukakan. Kedua, research question yang akan meng-guide arah dari sebuah riset. Selanjutnya adalah theoritical framework, resource overview, dan yang terakhir adalah method of study. “Jika pancasila jurnal ini diperhatikan dengan baik maka akan didapatkan jurnal yang berkualitas” jelasnya. (nhl)

(Ajay)


Berita Terkait


UNIVERSITAS ISLAM NEGERI
MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG
Jalan Gajayana No. 50 Malang 65144
Telp: +62-341 551-354 | Email : info@uin-malang.ac.id

facebook twitter instagram youtube
keyboard_arrow_up