MAHASISWA PSPD FKIK UIN MALIKI RAIH JUARA LOMBA ILMIAH DI MEDSMOTION 2021
Fatkhul Ulum Selasa, 21 September 2021 . in Berita . 646 views
3343_meds.jpg

HUMAS-Sekali lagi mahasiswa Program Studi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang (PSPD FKIK UIN Maliki) mengharumkan almamaternya dengan menorehkan prestasi meraih Juara 1 pada perlombaan keilmiahan yakni Medical Sebelas Maret Scientific Competition(Medsmotion) 2021 yang diselenggarakan oleh Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret. Selasa(21/9)

Medsmotion 2021 ini mengangkat tema Current Update of Management on Nutritional Disease to Support Future Health and Well-being of Global Populations. Serangkaian lomba keilmiahan tersebut diikuti selama kurang lebih satu bulan dan pengumuman juaranya tanggal 19 september 2021.

Tim Mahasiswa PSPD 2019 FKIK berjumlah 3 orang, yakni M. Daffa Abhista Reviansyah (ketua tim), Hafidha Camila Arif dan Mahasya Khafiralia (anggota) mengikuti perlombaan tersebut dan keluar sebagai Juara I. Tim tersebut menyusun sebuah karya ilmiah dengan judul “Ingat SIGAP Cegah Obesitas pada Anak”. SIGAP ini merupakan sebuah singkatan yang dibuat tim untuk memudahkan memberikan pendidikan kesehatan pada masyarakat (Sarapan tiap pagi dengan rutin, batasi main Gadget, Perbanyak aktivitas, dan jangan lupa atur Pola makan).

Tim memilih tema obesitas pada anak karena prevalensi obesitas pada anak yang tinggi apalagi setelah diberlakukannya sekolah online, sehingga aktivitas harian anak cenderung monoton dan kurang bergerak, sedangkan pemasukan energi berupa makanan pada anak terus menerus diberikan, sehingga risiko obesitas meningkat. Dengan mengangkat tema ini harapan tim adalah agar obesitas pada anak dapat dicegah, tim memberikan edukasi pada anak dan pada orang tua akan pentingnya pencegahan obesitas sejak dini.

Menurut M. Daffa Abhista, ketua tim tersebut telah melakukan persiapan semenjak bulan Juni. Dimulai dengan persiapan materi mulai Juni awal, pengambilan video tanggal 18-19 Juni 2021 dan proses editing mulai 20-27 Juni 2021.

Proses perlombaannya melalui tahap penyisihan (penilaian dari juri+voting melalui instagram) dan babak presentasi final melalui zoom meeting. Perlombaan keilmiahan itu diikuti dari berbagai Universitas terkemuka di Indonesia seperti Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang, Universitas Sriwijaya Palembang, dan Universitas Sebelas Maret Surakarta.(hms/ptt)

(Humas)


Berita Terkait


UNIVERSITAS ISLAM NEGERI
MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG
Jalan Gajayana No. 50 Malang 65144
Telp: +62-341 551-354 | Email : info@uin-malang.ac.id

facebook twitter instagram youtube
keyboard_arrow_up