HUMAS UIN MALANG - Dalam rangka memberikan wawasan tentang kesehatan bagi para wanita memasuki usia matang, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, Dra. Hj. Shofiyah Zainuddin, bersama anggota DWP menyelenggarakan pemeriksaan kesehatan gratis. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu, 7 Agustus 2024, di Home Theater Gedung Fakultas Humaniora, Lantai 3, UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.
Bekerja sama dengan tim kesehatan dari Klinik Rawat Jalan UIN Maliki Malang, pemeriksaan kesehatan gratis ini mencakup tes gula darah, tekanan darah, asam urat, dan pemeriksaan kolesterol. Untuk tes kolesterol, peserta dikenakan biaya mandiri.
Ketua DWP UIN Malang, Dra. Hj. Shofiyah Zainuddin, menjelaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya melibatkan pemeriksaan kesehatan gratis. "Kami juga mengadakan Seminar Kesehatan Reproduksi Wanita Usia Matang," ujar beliau. Seminar ini digelar di Home Theater Humaniora dan menghadirkan narasumber ahli, dr. Nurfianti Indriana, SpOG, Spesialis Obstetri dan Ginekologi.
Acara ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan reproduksi, khususnya bagi wanita jelita (jelang usia 50 tahun) dan lolita (lolos usia 50 tahun ke atas). Selain itu, kegiatan ini juga menjadi bentuk nyata kepedulian DWP UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dalam memberikan kontribusi positif bagi masyarakat sekitar. "Saya ucapkan terima kasih kepada anggota DWP dan juga narasumber yang telah meluangkan waktunya untuk mengisi seminar kesehatan ini," ucapnya.
Antusiasme peserta terlihat dari banyaknya jumlah yang hadir untuk memanfaatkan pemeriksaan kesehatan gratis ini. Mereka mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasi atas inisiatif yang diambil oleh DWP UIN Malang. “Kegiatan seperti ini sangat membantu kami, terutama dalam hal deteksi dini masalah kesehatan,” ujar salah satu peserta.
Dr. Nurfianti Indriana dalam seminar yang digelar juga memberikan materi yang sangat bermanfaat tentang kesehatan reproduksi wanita usia matang. Beliau menekankan pentingnya pemeriksaan rutin dan menjaga pola hidup sehat untuk menghindari berbagai penyakit yang umum terjadi pada usia tersebut. “Pengetahuan mengenai kesehatan reproduksi sangat krusial bagi setiap wanita, terutama yang memasuki usia matang. Dengan memahami tubuh kita, kita dapat mengambil langkah preventif untuk menjaga kesehatan,” jelas dr. Nurfianti.
Kegiatan ini diakhiri dengan sesi tanya jawab yang interaktif antara peserta seminar dan dr. Nurfianti, di mana banyak peserta yang antusias mengajukan pertanyaan seputar kesehatan reproduksi dan cara menjaga kesehatan di usia matang.
Dengan terselenggaranya acara ini, DWP UIN Maulana Malik Ibrahim Malang berharap dapat terus memberikan kontribusi positif dalam bidang kesehatan dan edukasi bagi masyarakat, serta mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia. Harapannya, kegiatan seperti ini dapat menjadi agenda rutin yang terus dilakukan setiap tahunnya, sebagai bagian dari komitmen DWP untuk terus peduli dan berkontribusi bagi kesehatan masyarakat.