E-Filling: Permudah Wajib Pajak dengan E-Fin
Abadi Wijaya Senin, 14 April 2014 . in Berita . 1268 views
191_tax-center.jpg

GEMA-Tax Center UIN Maliki bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kantor Wilayah (Kanwil) III Jatim menggelar Sosialisasi dan Pelatihan Bendahara Mahir Pajak (4/3).

Bertempat di ruang rapat gedung Ir. H. Soekarno Lt. 3, pelatihan tersebut tak hanya dihadiri bendahara, namun turut hadir pula Bendahara Pengeluaran Pembantu (BPP), Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), staff keuangan, dan wakil dekan 2 bidang admininstrasi umum.

Direktur Tax Center UIN Maliki Malang Sri Andriani memaparkan bahwa kegiatan tersebut merupakan program Tax Center untuk memperkenalkan pajak pada mahasiswa, masyarakat, dan khususnya kepada para wajib pajak.

“Maka, kami berinisiatif untuk memberikan pelatihan ini agar lembaga atau pihak yang berkecimpung dengan pengeluaran keuangan dapat memahami pajak secara detail,” tutur wanita yang akrab disapa Bu Andri tersebut.

Kegiatan dibuka oleh Kabiro Keuangan UIN Maliki H. Slamet. Dalam sambutannya ia menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat.

“Agar tidak sering terjadi kesalahpahaman, maka kegiatan ini sangatlah penting,” ujar dosen statistik tersebut pada peserta. Ia juga menyarankan agar selanjutnya dapat dilaksanakan pelatihan serupa di tempat yang lebih representatif.

Sosialisasi dan pelatihan tersebut berlangsung selama satu hari dengan mendatangkan pemateri dari DJP Kanwil III Jatim Fuadi.

Fuadi menyampaikan poin penting tentang Surat Pemberitahuan (SPT) masa Pajak Penghasilan (PPh) pasal 21 dan pasal 26. Tak hanya itu saja, pada sesi kedua, Fuadi memperkenalkan sistem pajak yang baru, yakni E-filling.

E-filling ini merupakan terobosan baru untuk menyampaikan SPT tahunan  melalui internet,” ungkap Kepala Kantor Pajak Pratama (KPP) Malang tersebut.

Terobosan tersebut dibuat untuk memudahkan wajib pajak serta hemat biaya dan waktu. Saat pelatihan pun, peserta dengan dibimbing oleh pemateri membuat e-Fin.

E-Fin merupakan nomor identitas wajib pajak bagi pengguna e-filling,” jelasnya.

Di akhir wawancara, Sri Andriani berharap agar masyarakat, khususnya sivitas akademika UIN Maliki lebih sadar pajak. (mdw/ic)

 

(Ajay)



UNIVERSITAS ISLAM NEGERI
MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG
Jalan Gajayana No. 50 Malang 65144
Telp: +62-341 551-354 | Email : info@uin-malang.ac.id

facebook twitter instagram youtube
keyboard_arrow_up