ILMU DAN POHON, Relasi Kiasan dan Perumpamaan
Prof. Dr. Abdul Haris, M.Ag Senin, 9 April 2018 . in Rektor . 7593 views

Sedari kecil kita semua.
Sering kita dengar sebuah pepatah.
Ilmu tanpa amal seperti pohon tak berbuah.
Mungkin perumpamaan sangat sederhana.
Tapi arti dan makna menjadi sebuah kata hikmah.

Menjadi bahan wacana.
Tidak berhenti begitu saja.
Satunya kata dan amal nyata.
Realisasikan dalam hidup manusia.
Seperti pohon-pohon yang selalu berbuah.
Burung-burung pun datang menjadi gembira.
Bahkan bersiul dan bernyanyi ketawa riang gembira ria.
Bersyukur kepada Allah Tuhan Yang Maha Esa.
Pohon-pohon bisa beri buah tanpa mengundat jasa.
Perumpamaan orang yang berilmu dan amalkan yang utama.

Imu tanpa amal tak berguna.
Meski seolah-olah baik tapi justru sering kecewa.
Semua kering tanpa disuka hewan dan manusia.
Menyesal tanpa bisa mengkonstruksi paradigma.
Hanya bicara dengan kusumat yang mencela.
Burung-burung tidak hinggap hanya ada serangga.
Ilmu yang tidak berfaidah membunuh karakter manusia.
Bisa menjadi bingkai cela dan bahkan dapat celaka.
Hanya bisa membelah persaudaraan menjadi pecah.

Ilmu dan al akhlaq al karimah.
Modal utama bagi keselamatan manusia.
Sebagaimana dalam kitab Zubad yang kita baca.
Orang berilmu tanpa amal pasti nanti akan disiksa.

Ilmu dan pohon umpama.
Relasi dengan variabel yang bisa disangka.
Tentukan berguna jika menjadi amal nyata.
Jika tidak akan terancam nanti di akhirat masuk neraka.

Malang, 09-04-2018
'Abd Al Haris Al Muhasibiy

(Author)


Berita Terkait


UNIVERSITAS ISLAM NEGERI
MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG
Jalan Gajayana No. 50 Malang 65144
Telp: +62-341 551-354 | Email : info@uin-malang.ac.id

facebook twitter instagram youtube
keyboard_arrow_up