KOMMUST UIN MALIKI, Pergerakan Komunitas Musik Islami
Prof. Dr. Abdul Haris, M.Ag Senin, 21 Mei 2018 . in Rektor . 540 views

Musik para mahasiswa.
Berbagai macam yang ada.
Aliran lagu yang berbeda-beda.
Mulai langgam Jawa juga Madura.
Bahkan lirik-lirik yang mirip lagu India.
Berdendang ria dengan berbagai irama.
Jazz dan dangdut sering kali muncul bersama.
Suarakan keindahan sangat menawan pendengar semua.

Kommust UIN Maliki.
Sebuah kreasi tak pernah henti.
Terus melakukan perubahan dan inovasi.
Mencipta musik dengan nilai Islam yang tinggi.
Membuat manusia bisa memahami keindahan ilahi.
Dengan penuh rasa kagum bahkan tak sadarkan diri.
Mabuk cinta pada Tuhan Yang Maha Esa seperti Rumi.
Dengan menari-nari serta gerakan penuh makna dan arti.
Musik bukan lagi hanya proyek hasrat hodonis terpenuhi.

Kommust kita.
Komunitas Musik Studio tiga.
Menjadi kumpulan mahasiswa.
Pendakwah dengan musik Indonesia.
Membangun manusia sehat jiwa dan raga.
Penuh bahagia dan tetap bertakwa kepada Allah ta'ala.
Dengan musik sekaligus berdzikir mengucap la ilaha illallah.
Muhammad Rasulillah nabi terakhir yang dicinta.

Semoga musik islami.
Menjadi hiburan yang berarti.
Penuh pesan yang harus tersampai.
Seluruh pendengar semua yang selalu menanti.
Keindahan musik dengan internalisasi nilai islami.

Selamat HUT Kommust ke-19.
10 Juni 1999 sampai 10 Juni 2018.
Teruskan berkarya dengan tanpa batas.

Surabaya, 21 Mei 2018
'Abd Al Haris Al Muhasibiy

(Author)


Berita Terkait


UNIVERSITAS ISLAM NEGERI
MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG
Jalan Gajayana No. 50 Malang 65144
Telp: +62-341 551-354 | Email : info@uin-malang.ac.id

facebook twitter instagram youtube
keyboard_arrow_up