TINGKATKAN LAYANAN, UIN MALIKI MALANG LANJUTKAN KERJASAMANYA
Putut Wahyu Hardiyanto Selasa, 22 November 2022 . in Berita . 332 views
4728_panitia.jpg

HUMAS-Tekad bulat untuk memberikan layanan dan fasilitas terbaik pasti sudah menjadi prioritas bagi lembaga atau instansi mana pun tak terkecuali bagi lembaga pendidikan tinggi seperti Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang (UIN Maliki Malang). Kali ini, untuk mewujudkan hal tersebut pastinya kampus Islam yang berlogo Ulul Albab tidak bisa berjalan sendiri. Apalagi di era modern saat ini, yang dibutuhkan bukan persaingan namun sebaliknya saling bersinergi, bekerjasama dan berkolaborasi antar pihak manapun. Oleh karena itu, UIN Maliki Malang melanjutkan kerjasamanya dengan dua instansi Bank sekaligus, yakni Bank Negara Indonesia (BNI) dan Bank Syariah Indonesia (BSI). Secara resmi jalinan kerjasamanya ditandai dengan Penandatanganan MoU yang bertempat di ruang rektor, Lt. 1, Gedung Rektorat DR. (HC). Ir. Soekarno.Selasa(22/11) 

4729_panitia.jpg

Dalam sambutannya, Rektor UIN Maliki Malang, Prof. M. Zainuddin, MA memberikan respon yang cepat dan tepat dalam menanggapi apa yang menjadi tujuan adanya kelanjutan kerjasama diantara kampus yang saat ini ia pimpin, khususnya dengan BNI dan BSI. Disampaikan oleh rektor asal Bojonegoro ini bahwa UIN Maliki Malang sampai saat ini ingin terus memberikan yang terbaik dalam berbagai layanan kepada costumer nya. Dalam hal ini, costumer yang dimaksud utamanya adalah para mahasiswa karena sebagai instansi Perguruan Tinggi sebagian besar pelayanan diberikan kepada para mahasiswa. Sehingga harapan besar akan adanya kelanjutan kerjasama kali ini, tidak lain adalah memberikan layanan prima yang mampu membantu dan memberikan kemudahan para mahasiswa. 

4730_panitia.jpg

Senada dengan apa yang disampaikan oleh Wakil Rektor (WR II) bidang Administrasi Umum Perencanaan dan Keuangan(AUPK) UIN Maliki, Dr. Ilfi Nurdiana, M.Si saat memberikan pengantar bahwa saat ini costumer terbesar kampus adalah para mahasiswa. Menurut Ning Ilfi sapaan akrabnya ini semakin modern dan majunya zaman saat ini maka mahasiswa di kampus juga membutuhkan layanan yang lebih, baik itu kepentingan perihal administrasi perkuliahan, transaksi keuangan, tabungan, dll. Bahkan sekarang ini merupakan era serba berbisnis maka tak jarang, mahasiswa juga membutuhkan suatu aplikasi atau mungkin layanan perbankan yang bisa membantu bisnisnya. "Semoga adanya MoU kali ini mampu mempererat jalinan kerjasama kita untuk saling memberikan manfaat, saling menguntungkan dan berkomitmen meningkatkan layanan terbaik kepada semua costumer", harapnya.(ptt) 

(Hardianto)


Berita Terkait


UNIVERSITAS ISLAM NEGERI
MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG
Jalan Gajayana No. 50 Malang 65144
Telp: +62-341 551-354 | Email : info@uin-malang.ac.id

facebook twitter instagram youtube
keyboard_arrow_up