UIN Malang dan LP Ma'arif Kota Malang Gelar Pelatihan Bahan Ajar Digital Berbasis Moderasi Beragama
Abadi Wijaya Kamis, 12 September 2024 . in Berita . 146 views
7786_prof-nur-ali.jpg

HUMAS UIN MALANG, Kamis (12/9) – Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang bersama Lembaga Pendidikan Ma'arif (LP Ma'arif) Kota Malang sukses menggelar pelatihan inovatif bertajuk "Bahan Ajar Digital-Interaktif Berbasis Moderasi Beragama". Kegiatan yang merupakan bagian dari Program Qoryah Thoyyibah 2024 ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas dan keterampilan para guru dalam mengembangkan bahan ajar digital yang interaktif serta sarat dengan nilai-nilai moderasi beragama.

Pelatihan ini dilaksanakan di MTs NU Ma'arif Kota Malang dan dibuka langsung oleh Prof. Dr. Nur Ali, M.Pd, Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Malang sekaligus Ketua LP Ma'arif NU Kota Malang. Dalam sambutannya, Prof. Nur Ali menyampaikan apresiasi atas kerja sama yang erat antara UIN Malang dan LP Ma'arif, serta harapannya agar pelatihan ini dapat membawa dampak positif bagi proses pengajaran di madrasah.

Pelatihan ini dipandu oleh Tim Qoryah Thoyyibah UIN Malang yang diketuai oleh Ulfa Masamah, M.Pd, dosen Prodi Tadris Matematika. Tim ini memberikan bekal kepada para peserta mengenai cara menyusun bahan ajar digital yang interaktif dan bermuatan pesan moderasi beragama. “Kami ingin siswa bisa belajar dengan cara yang lebih menyenangkan dan bermakna,” ujar Ulfa. Tim pelatih juga didukung oleh mahasiswa berprestasi UIN Malang yang ahli dalam pengembangan bahan ajar digital, yaitu M. Al Farabi, M. Arul Sholehuddin Nursirot, Zulfi Anisa, Livia Nirmala, dan Avida Faustina.

7787_1.jpg

Sebanyak 25 sekolah dan madrasah dari jenjang SMP/MTs di bawah naungan LP Ma'arif NU Kota Malang berpartisipasi dalam kegiatan ini. Para guru peserta pelatihan sangat antusias dalam menyerap ilmu baru serta berbagi pengalaman untuk menyusun bahan ajar yang relevan dan menarik bagi siswa.

Sebagai bentuk apresiasi, panitia menyediakan penghargaan bagi peserta yang paling aktif dan berkontribusi selama pelatihan. Hal ini diharapkan dapat memotivasi para guru untuk semakin terlibat aktif dalam proses pelatihan, sehingga ilmu yang diperoleh bisa diterapkan secara maksimal di lingkungan sekolah masing-masing.

Dr. Abdussakir, M.Pd, Ketua Prodi Tadris Matematika UIN Malang, menyatakan kebanggaannya atas terlaksananya pelatihan ini. "Ini adalah bukti nyata kerja sama yang baik antara Prodi Tadris Matematika dan LP Ma'arif. Kami berharap pelatihan ini dapat memberikan dampak positif dalam meningkatkan kualitas pendidikan, khususnya di bidang matematika," ujarnya.

Sebagai tuan rumah, Denik Indah Sulistiowati, Kepala MTs NU Ma'arif Kota Malang, juga mengapresiasi inisiatif ini. Ia berharap agar kolaborasi antara UIN Malang dan LP Ma'arif Kota Malang dapat terus berlanjut untuk memajukan pendidikan di Malang.

Para peserta pelatihan menyambut baik kegiatan ini, merasa mendapatkan wawasan dan inspirasi baru dalam pengembangan bahan ajar digital yang menarik dan relevan. Salah satu kepala sekolah peserta pelatihan menyatakan, "Saya sangat terinspirasi dengan materi ini. Ini sangat membantu kami dalam menyusun bahan ajar yang lebih relevan bagi siswa."

7785_foto-bersama.jpg

Pelatihan ini ditutup dengan foto bersama sebagai tanda suksesnya acara. Program Qoryah Thoyyibah 2024 diharapkan menjadi titik awal peningkatan kualitas pendidikan di lingkungan LP Ma'arif NU Kota Malang, sekaligus memperkuat komitmen UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dalam mendukung inovasi pendidikan berbasis moderasi beragama demi kemajuan pendidikan Indonesia.

Reporter: Azman

(Ajay)


Berita Terkait


UNIVERSITAS ISLAM NEGERI
MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG
Jalan Gajayana No. 50 Malang 65144
Telp: +62-341 551-354 | Email : info@uin-malang.ac.id

facebook twitter instagram youtube
keyboard_arrow_up