HUMAS UIN MALANG – Kepala Biro Administrasi, Akademik, Kemahasiswaan, dan Kerjasama (AAKK) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, Dr. H. Barnoto, M.Pd., kembali menekankan pentingnya integritas dan disiplin kepada seluruh karyawan di lingkungan kampus. Arahan ini disampaikan Dr. Barnoto dalam apel pagi yang diadakan di depan Gedung Rektorat pada Senin pagi. Senin, 4 November 2024.
Dalam kesempatan tersebut, Dr. Barnoto menggarisbawahi lima indikator utama yang menjadi tolok ukur kinerja karyawan. “Agar dinilai baik, karyawan harus memenuhi indikator efisiensi waktu, efektivitas pekerjaan, dan kemandirian,” jelasnya di hadapan ratusan karyawan ASN dan non-ASN yang hadir. Ia menambahkan, "Integritas dan disiplin adalah kunci untuk mencapai hasil kerja yang optimal dan menjaga kredibilitas kampus."
Arahan ini mendapat respons positif dari para karyawan. Bagi mereka, pengingat ini tidak hanya menjadi motivasi untuk meningkatkan kualitas kerja, tetapi juga menjadi pedoman dalam menghadapi tantangan pekerjaan sehari-hari. Semangat pagi ini, yang disampaikan melalui arahan langsung dari Kepala Biro, diharapkan dapat terus menjadi dorongan untuk meningkatkan produktivitas dan membangun reputasi UIN Malang sebagai lembaga pendidikan yang berintegritas tinggi.
Dengan langkah-langkah yang konsisten dalam membangun budaya kerja yang positif, UIN Malang terus berupaya memberikan pelayanan terbaik, tidak hanya kepada sivitas akademika, tetapi juga kepada masyarakat luas.