HUMAS-Bagian Kemahasiswaan Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang (UIN Maliki Malang) menyelenggarakan Bimbingan Teknis(bimtek). Agenda yang bertajuk penguatan sistem penyusunan dan pelaporan anggaran bagi ORMAWA ini diberikan kepada para mahasiswa pengurus inti dari Unit-unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dengan jumlah pesertanya 42 orang. Acaranya bertempat di ruang sidang Lt. 1, Gedung Sport Center (SC) Jend. H. Soeharto.Selasa(12/3)
Dalam pelaksanaannya, acara bimtek tersebut dikemas melalui hybrid learning sehingga para pesertanya pun bisa mengikutinya secara jarak jauh atau bisa disebut dengan pelatihan atau pembelajaran jarak jauh(pjj). Menurut koord (Co) Bagian Kemahasiswaan UIN Maliki Malang, Iwan Sugiarto, SE, MM bahwa dalam rangka optimalisasi pelaksanaan bimtek kali ini maka dilakukan dengan hybrid learning yakni selain secara during dan luring disupport dengan multi learning juga dengan multi media.
Selanjutnya, acara yang materi intinya tentang TOR itu dibagi menjadi beberapa sesi dengan narasumber yang tentunya berpengalaman dan berkompeten di bidangnya. Sesi pertama, materi tentang tahap penyusunan RAB dan TOR diisi oleh Achmad Zamroni, SE. Sesi kedua langsung dibimbing oleh Iwan Sugiarto, SE., MM dengan materi terkait pengajuan anggaran. Lalu sesi ketiga diisi oleh Dr. Achmad Dini Hidayatullah dan sesi terakhir, keempat dipandu oleh Mochammad Nizar Asyrofi, M. Pd.(ptt)